7 Hal yang Tidak Akan Diajarkan di Universitas
Berikut ini adalah 7 hal yang tidak akan diajarkan di universitas kepada Anda:
1. “Semoga Anda menyukai hidup sebagai seorang anak kuliahan”
Sekarang setelah Anda sudah tidak bersekolah lagi, Anda sudah siap untuk mendapat tempat tinggal sendiri, mungkin membeli mobil, dan berhenti memakan mi instan. Tapi jika Anda bekerja untuk membiayai diri Anda sendiri, pengeluaran pribadi Anda akan menghancurkan bisnis Anda bahkan sebelum dimulai. Semakin banyak uang yang Anda habiskan untuk gaya hidup Anda, makin sedikit uang yang bisa diinvestasikan untuk berbisnis.
2. Tidak ada jawaban yang benar.
Permasalahan yang Anda temui di sekolah atau kuliah sudah didesain untuk memiliki jawaban yang benar dan salah. Saat memulai sebuah bisnis, Anda bisa meminta nasehat yang baik dari ahli-ahli, tapi setiap bisnis berbeda dan Anda tidak akan tahu bahwa Anda benar sampai bisnis Anda berkembang atau gagal. Anda harus belajar untuk terus maju walaupun tidak memiliki jalur yang jelas.
3. Memenuhi kriteria tidak akan membuat Anda sukses.
Kemampuan untuk mengingat informasi dan mengikuti arahan dosen tidak akan membantu mengembangkan bisnis Anda. Saatnya untuk keluar dari diri seorang mahasiswa teladan dan mulai mengambil kesempatan yang ada. Berhentilah memenuhi kriteria dan mulailah melebihinya.
4. Menjadi seorang yang “rata-rata” tidaklah cukup.
Anda mungkin bisa lulus dari mata kuliah hanya dengan mendapat nilai B dan C, tapi jika bisnis Anda tidak mendapat nilai A, maka Anda akan dihancurkan oleh kompetisi yang ada. Banyak orang-orang terbaik dan cemerlang yang juga memulai bisnis mereka dan Anda akan menghadapi mereka untuk mendapat dana, perhatian, dan pelanggan.
5. Anda akan seperti menghadapi ujian setiap saat.
Siapkan diri Anda untuk bekerja keras. Memulai sebuah bisnis bisa berarti tidur akan menjadi hal yang lebih penting daripada jalan-jalan atau berpesta dengan teman Anda. Untuk seorang entrepreneur, tidak pernah ada cukup waktu dalam sehari.
6. Gelar sarjana Anda tidak berarti.
Benar adanya bahwa beberapa sekolah dan universitas memakai lebih banyak waktu untuk mempersiapkan entrepreneur muda untuk menghadapi dunia start-up, dan relasi yang Anda buat akan membantu selama perjalanan Anda. Tapi umumnya, darimana Anda lulus tidak akan berarti untuk investor atau entrepreneur lain. Memiliki ide yang brilian dan kemampuan untuk mengubahnya menjadi kenyataan adalah hal yang utama.
7. Anda bergantung pada diri Anda sendiri
Dalam dunia perkuliahan, Anda memiliki keuntungan karena ada pihak seperti dosen dan fakultas yang bisa kita mintai jawaban atau nasehat untuk memahami pelajaran tertentu. Setelah Anda memiliki bisnis sendiri, menemukan seorang penasehat untuk membantu Anda melewati rintangan adalah hal yang penting. Untuk mendapat arahan, bisa saja Anda mencari grup orang-orang yang sudah pensiun dari dunia bisnis, atau menemui kelompok lulusan dan dosen Anda, untuk mencari siapapun yang bisa membantu Anda.
0 Response
Post a Comment
Silahkan berkomentar mengenai posting di atas. Terima kasih telah mengunjungi Excellent Education. Semoga Bermanfaat. :)